Home Uncategorized Dolan Blora, Pesan Dirjen Holtikultura: Manfaatkan Pekarangan untuk Tanaman Buah

Dolan Blora, Pesan Dirjen Holtikultura: Manfaatkan Pekarangan untuk Tanaman Buah

0
Dolan Blora, Pesan Dirjen Holtikultura: Manfaatkan Pekarangan untuk Tanaman Buah

Blora, Klikwarta.com – Direktur Jenderal (Dirjen) Hortikultura Kementerian Pertanian (Kementan)  Prihasto Setyanto, meminta agar pengembangan tanaman buah  yang ada di kabupaten Blora dilakukan secara terkonsentrasi. 

“Misalnya satu wilayah nanti khusus alpukat, atau khusus kelengkeng,  kita harus terkonsentrasi, setelah konsentrasi nanti ada pengawalan pendampingan bagaimana cara melakukan budidaya, bagaimana supaya pasca panennya seperti apa,” jelas Dirjen saat  kunjungan ke kampung buah di Dukuh Klapanan, Desa Tunjungan,  Blora, Selasa (8/11/2022).

B

Didampingi wakil bupati Blora Tri Yuli Setyowati, Dirjen Holtikultura meninjau potensi buah-buahan kabupaten Blora, mulai dari jambu kristal, blimbing, klengkeng, alpukat, hingga durian.

Pihaknya juga meminta agar lahan-lahan pekarangan yang ada dapat dimanfaatkan dengan optimal, untuk ditanami tanaman buah dengan terkonsentrasi.

“Kalau kita memanfatkan pekarangan-pekarangan, misal satu rumah punya 10 pohon kelengkeng, kalau satu kampung ini tertanam semua paling tidak ini bisa nantinya menjadi kampung kelengkeng,” tambahnya.

Kemudian, setelah itu juga perlu diberikan dukungan dari segi pemasaran.

“Pasar membutuhkan tiga hal yakni kualitas, kuantitas, dan kontinyuitas, ini tidak boleh macet, kita bangun bersama-sama, komunikasi dengan kami, kita potensi untuk pekarangan di Blora ini banyak,” pungkasnya.

Wakil Bupati mengungkapkan,  pihaknya siap untuk mendukung berkembangnya potensi buah-buahan dari Blora ini. Termasuk untuk menindaklanjuti apa yang menjadi masukan dan arahan dari Dirjen Holtikultura.

“Terima kasih Pak Dirjen Holtikultura atas masukan dan dukungannya untuk pengembangan potensi buah-buahan di Blora ini, kita akan terus dorong agar sektor tanaman buah ini nantinya bisa dioptimalkan,” pungkasnya.

(Pewarta: Fajar)


LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here